Selasa, 16 September 2014

Saat Terakhir


“ Mungkin kita baru akan menyadari berarti atau tidaknya seseorang bagi kita saat orang yang kita sayangi telah meninggalkan kita untuk selamanya”

Kita tau bahwa kematian adalah hal yang tidak dapat kita hindari, karna setiap mahluk hidup pasti akan mengalaminya, tapi  waktu kapan kita meninggal tidak ada yang tahu,cepat atau lambat kematian itu pasti datang. Berbanding terbalik dengan kesetiaan , krtika kita menyayangi seseorang apakah kita pernah berfikir bagaimana jika orang yang kita sayangi besok akan meninggal dunia ? begitupun sebaliknya.Tapi jika kita tulus dalam menyayangi seseorang  siapapun dan apapun hal yang bias memisahkan mereka pasti akan mereka jalani dengan ikhlas meskipun kematian sekalipun.Terkadang kita berpikir ,buat apa kita memikirkan dan mencintai orang yang sudah meninggalkan kita ? banyak hal yang kita sia-siakan untuk menunggu hal yang tak pasti. Kalo misalkan kita ditinggalkan seseorang  yang kita sayangi dengan a]asan dia lebih memilih orang yang dia sayang dibanding kita, tapi apakah kamu pernah berfikir jika keaadaanya adalah kita di tenggal pergi untuk selama-lamanya oleh orang yang kita sayang ? dia meninggal ,bukan karena dia berpaling dari kita tapi karna tugas dia di dunia telah selesai.


Saat Terakhirtak pernah terpikir olehku
Tak sedikitpun kubayangkan kau akan pergi tingalkan ku sendiri....,............................dst


Teringat masa lalu itu dengan lirik lagu di atas, rasa rindu itu muncul kembali..:)' setelah hampi 4 tahun kepergianmu..ini untuk pertama kalinya aku menuliskan kisahku & kamu di blog ku ini.Untuk yang pertama kalinya saya menuliskan tentang dia,sedih bercampur bahagia...10 April 2010 itulah hari terakhir di mana ku bisa melihat wajahmu dengan senyuman yang biasanya, dan di saat itu pun ku terakhir dengar nasehatmu. Selalu ku ingat ucapan terakhirmu sebelum engkau telah pergi selama lamanya " Manyyuu klo bae ki dek'sma orang insya Allah kebaikan kita itu akan kembali ke diri kita sendiri ji nantinya' trus klo orang itu di bilang kuliah yaa kuliaki yang bae rajin belajar jangan cuma jokka terus, trus yang terakhir makannya jangan keseringan intel ( sempat senyum dengarnya, seakan akan tidak akan terjadi seduatu dengannya)" ini lah yang terakhir aku dengar darimu. Masih teringat jelas jam 23:15 wita kudengar hp berbunyi ternyata sms darimu itu pun sms terakhir dengan gaya bahasanya seperti biasa" manyyu keluarka dulu ke kostnya teman mau kerja tugas, bae2 ki nahh, jaga dirita bae2, saya bilang ji dengan caraku yang biasa tanpa aku sadar klo ternyata semua itu ada artinya bahwa kamu akan pergi untuk selamanya...23:50 wita seperti hanya mimpi yang tidak bisa aku terima engkau telah pergi selamanya dengan kecelakaan itu (tak terasa air mata keluar).Hari demi hari aku jalani semua meski sakit tapi itulah kenyataan yang ada ku coba untuk tetap bersabar menyembunyikan ini semua dari orang2 terdekatku di kampus dengan alasanku aku tidak mau di kasihani karena itu akan membuatku tambah sakit.hanya ada salah satu teman PBL ku dulu yang sempat aku ceritakan (inisal IR).dan waktu pun trus berjalan, genap setahun ku bisa perlahan lahan trima semuanya, kumulai bisa menerima apa yang ada.(seperti dramatis kann..hehe..tpi itulah kenyataan yang ada).Selamat jalan kanda kau kan selalu tetap di hati, smoga tenang di Alam sana..ALFATIHA (MUH.YUSUF ISKANDAR)( Blom sempat raih gelar ST).sekarang ini aku yakin kamu akan bangga di sana aku telah menepati janji ku meraih toga dengan gelar SKM itu...Jodoh, Rezeki & Kematian hanya milik Allah.# ini hanya bagian dari masa laluku..sekali lagi ALFATIHA





Senin, 15 September 2014

Sebelum Aku Menjadi Istrimu


Judul Buku : Sebelum Aku Menjadi Istrimu
Penulis : Deasylawati P.
Penerbit : Indiva 
Ketebalan : 224 halaman

Heemmm...lagi..lagi buku yang satu ini cocok bangat buat kita kita yang masih single...hehehehe (meskipun bukunya cma minjam),tpi banyak yang bisa di petik dari buku ini...(tidak sia2 minjam bukunya sma tetangga :D)
Menjadi single dan belum bersuami bukan berarti kita hanyut dengan kesibukan kita sekarang tanpa ada persiapan matang untuk menghadapi satu kata sakral, yakni pernikahan. Justru untuk menjadi seorang istri sholihah yang bisa membahagiakan suami hingga kelak bertemu lagi di Syurga-Nya adalah suatu proses yang harus mulai dari sekarang. Akan sangat menyulitkan apabila nanti saat menikah kita baru belajar memasak, melakukan pekerjaan-pekerjaan rumah, atau membuat kerajinan tangan untuk hiasan rumah. 
Jangan kira pekerjaan-pekerjaan ibu rumah tangga itu sepele dan bisa dipelajari secara instan,.!! Biasanya menantu yang sudah terbiasa memasak dan membuat keterampilan-keterampilan tangan akan lebih mudah melakukan pendekatan terhadap ibu mertua (bukan nyinggung yachh bwat teman2 yg jarang ddapur..hahaha). Nah.. ga ada salahnya, bahkan dianjurkan sekali bagi kita untuk membaca buku-buku persiapan pra nikah agar kita tidak mengalami shock saat bertemu menghadapi kehidupan rumah tangga yang sebenarnya. (Hahaha...lebayyyy)
Salah satu buku yang mengupas banyak hal tentang persiapan yang harus dilakukan gadis-gadis lajang dalam masa penantian adalah buku karangan Deasylawati ini. Dengan gaya bahasa yang ringan namun mengena, kita bisa mendapatkan banyak ilmu tentang persiapan jasmani, rohani, serta skill-skill yang harus kita kuasai untuk bisa menjadi seorang istri idaman. Bahkan buku ini tidak hanya memberi bekal jangka pendek, namun juga bekal jangka panjang ketika kita hamil dan menjadi ibu.
Pokoknya untuk untuk menjadi seorang istri idaman, jangan lewatkan 1 bab pun dari buku ini. Karena masing-masing bab di buku ini akan membahas fase-fase penting dalam hidup kita, dari persiapan pernikahan hingga problematika yang timbul dalam rumah tangga karena perbedaan karakter masing-masing pasangan. Namun bagaimanapun juga, dengan membaca buku ini kita akan merasa termotivasi untuk segera menggenapkan dien dan menjadi istri idaman dunia akhirat. Okay..!! Dijamin kamu-kamu yang sudah baca buku ini akan merasakan manfaatnya nanti ketika jodoh telah tiba. Selamat membaca...:D

Sabtu, 13 September 2014

I Miss A Thingg

Kadang aku rindu, hanya untuk bisa sekedar berkumpul bersama kalian.
Kadang aku ingin, sekedar bercengkrama dengan kalian.
Entah hanya 1 menit kita bersama, tapi aku ingin dan itu cukup.

Rindu masa-masa seperti dahulu, berpetualang bersama ,jln2 k mall bersama meski hanya bermodal pete2(hehehehe).
Tertawa bersama, berbagi rasa, bercanda, tersenyum, berdiskusi, mengerjakan tugas kelompok bersama, mengerjakan tugas individu tapi bersama-sama saling contek pun tidak apa-apa, makan bersama walaupun cuma ikan asin kering + nasi panas tpi itu semua di syukuri,dan kerja skripsi pun bersama @Dinas kominfo,manjat pagar karena terlalu larut malam dari konsul dgn penguji (maaf Hariaty burhan..ckkckkxkk)
kangenn dengan semua yang biasa kita lakukan bersama hmmmmm (tidak sempat sebut semuanya).....

Ku rasakan sudah berbeda sekarang.
Ya, hampa rasanya..
Kita sudah berjalan di arah masing-masing. Sukses ya kawan-kawan semua.jangan lupakan semua cerita tentang kita...hehehe

DAn kadang aku rindu dengan suara ramai kalian (athy,lhy,ima) 

Nurmala dewi,SKM
Asal : Enrekang
Hariaty Burhan,SKM
Asal : Palopo
Sri lestari Muslimin,SKM
Asal : Palopo
Nur Khaima,SKM
Asal : Barru


Malu klo liat foto ini..jadul bangatt...hahahaha(masa2 Jadi MABA 2009)

Klo yg ini yaa lg numpang narsis d RM.Penyet Ria..hmmm klo nda salah traktiran dari saya yachh di hari ultah ku yg ke-21..hehehe (sorry yachh lhy)
Nahhh ini dia makanan favorit kita jaman kuliah dlu..biasaa wisata kuliner hbis mata kuliah..heemmmm

My Greend Campus 
public health UMI 2009







Jumat, 12 September 2014

Catatan Hati Di Setiap Sujudku


Published 2008 
Penulis  Asma Nadia

Original Title
 
Catatan Hati di Setiap Sujudku

CATATAN HATI DI SETIAP SUJUDKU
subhanallah... "kita g sendiri loooh..." kyaknya itu deh yang keluar dari mulut kita pas selesai baca buku ini. buku ini saya pinjam (lagi2 pinjam hehehe) dari teman saya pas banget ketika itu saya ya.. begitulah.. banyak dikecewakan (loh kok jd curhat??!hahaha),dan baru minggu lalu selesai bacanya(ckup lama.......) kekuatan doa yang terangkum dalam catatan kisah dibuku ini betul2 memberi inspirasi saya untuk bangit dan tentunya mencintai ritual berdoa, dari critanya mb asma yang rumahnya kebakaran, adam kecil yang sakit, dan doa ternyata betul-betul jadi senjatanya seorang muslim. dan betul-betul bukti kencintaan ALLAh pada hambaNYa. ada juga cerita tentang pengorbanan istri kepada suaminya yang hampir-hampir putus asa untuk hidup!(subhanallah.. saya bisa g y seperti itu?) setiap saat dia mencoba berenang dilautan doa. karna, cuma itu yang dia punya!(yupz! dan cuma itu pula yang kita punya!). doa dengan cinta rupanya betul-betul menjadi suatu permintaan tulus dan menjadi energi luar biasa dahsyat meskipun doa itu tidak langsung dikabulkan seperti kisah tentang seorang gadis yang ingin tubuhnya tinggi seperti anak-anak lain, seperti saudara-saudara kandungnya.. AlLah memang tidak memberinya tinggi dalam fisik tapi Allah memberinya tinggi dalam kekayaan ilmu, dan kemampuannya dalam bersaing dengan yang lain.. dan itu semua.. karena doa!

Rabu, 10 September 2014

The Book Of Lost Things


The Book of Lost Things



Judul : The Book of Lost Things

Penulis : John Connolly

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama

Jumlah Halaman : 472

Sinopsis:
Dongeng ini diperuntukkan bagi orang dewasa, terutama yang masih ingat saat-saat ketika masa kanak-kanak mulai berlalu dan jalan menuju kedewasaan telah terbentang.


Ini dongeng tentang anak lelaki bernama David, yang tersesat ke sebuah negeri di mana Snow White, Putri Tidur, dan si Tudung Merah bukanlah seperti yang kita kenal dalam buku-buku cerita. Negeri ini diperintah oleh seorang raja yang menyimpan rahasia-rahasianya dalam sebuah kitab misterius: Kitab Tentang Yang Telah Hilang.
 
Sang Raja yang kian hari kian tua belum juga menemukan penggantinya.Dan kepadanyalah David mesti menghadap, supaya bisa menemukan jalan pulang ke dunianya. Namun jalan menuju kastil Raja penuh rintangan dan bahaya. Kawanan serigala tidak rela manusia menjadi raja, dan mereka siap berperang untuk mengambil alih kekuasaan.


Awesome book! saya masih sangat terkagum-kagum setelah berhasil membaca buku ini, wow negeri dogeng itu berasa nyata, dan tidak seperti di cerita dongeng-dongeng waktu saya masih kecil.
Buku ini bisa dikatakan berbeda dari negeri dongeng yang sebelumnya ada, sangat beda! sampai saya tidak bisa menebak bagaimana lanjutan kisahnya setiap bab. Bukunya sangat cocok bagi yang suka dengan cerita fantasy dongeng. dan tentunya sangat cocok untuk semua umur..
What else? Selalunya saya sangat berterima kasih sama yang sudah terjemahin, rapi bangettttt!!! gak ada typo yang melenceng, hahah. Enak bacanya! Good job GPU!!!
Sangat recommand deh pokoknya, wajib dibaca!

I Miss You


 I Miss You

Judul : I Miss You a.k.a Missing You
Genre : Melodrama, Romance
Episode : 21
Main Cast : Park Yoo Chun, Yoo Eun Hye, Yoo Seung Ho 

I Miss You menceritakan kisah cinta dua anak remaja berusia 15 tahun, Lee Soo Yeon dan Han Jung Woo. Soo Yeon adalah anak yang punya kepribadian tertutup dan tidak memiliki teman. Dia selalu di bulli dianggap sebagai anak seorang pembunuh. Orang yang pertama kali menawarkannya berteman adalah Jung Woo. Singkat cerita, bahkan Jung Woo ternyata bersekolah di tempat yang sama dengan Soo Yeon, akhirnya mereka semakin dekat.
Tetapi, sebuah peristiwa yang sangat menyedihkan terjadi, mereka harus terpisah. Dan Jung Woo tidak akan pernah menyerah untuk menemukan kembali Soo Yeon, cinta pertamanya.


Melo banget kan review singkatnya? yap, drama ini adalah drama cengeng!! hahaha. kenapa? karena pemainnya harus berakting penuh dengan linangan air mata T.T
Sedih? dapat kok. Kejam? sangat kejam. Saya sedih sekaligus jengkel sekaligus sekaligussssss aaaaahh tau deh! Kenapa Yoo Seung Ho harus jadi orang ketiga di drama ini :( buat perasaan saya campur aduk (alay). Disisi lain saya jengkel dengan karakter Seung Ho
Kembali ke topik pembicaraan drama ini, sangat recommand untuk yang mau ngeluarin air mata, yang suka sama Yoo Chun pastinya harus wajib nonton drama ini.