Senin, 29 Desember 2014

Jauh Bagai Bunga,Dekat Bagai Bangkai


Jauh Bagai Bunga, Dekat Bagai Bangkai

Dalam perjalanan hidupnya manusia akan mengalami sirkulasi yang panjang dan penuh liku. Ketika manusia terlahir banyak orang yang menyambut gembira dengan penuh rasa syukur. Baik keluarga maupun tetangga menyambut dengan penuh kegembiraan. Seiring berjalannya waktu manusia tersebut akan tumbuh menjadi pribadi yang berbeda, yang mungkin tidak sesuai harapan sang keluarga maupun masyarakat pada umumnya. Banyak pro kontra tentang perilaku manusia ini. Penilaian manusia terhadap manusia lain itu tidak sama yang akhirnya menimbulkan pro dan kontra tentang kehidupannya. Hal ini akan berdampak panjang dalam kehidupan manusia yang tidak terlepas dari pro dan kontra. Setelah menjalani proses perjalanan hidup yang panjang keluarga akan menemukan kebahagian yang kedua setelah kelahiran mereka. Kebahagian ini adalah ketika sang anak menikah, memperoleh pasangan hidup baru, menyatukan dua keluarga yang berbeda. Pernikahan ini tentu tidak sama dengan kelahiran. Dalam kelahiran orangtua akan mendidik seorang anak dari nol, dari manusia yang belum tahu apa-apa. Orang tua tentu akan lebih mudah menginput. Lain halnya dengan proses pernikahan. Bayangan seserang sebelum menikah tentu akan membayangkan sesuatu yang indah-indah yang terkadang tak terlintas rntangan yang akan dihadapi. Sehari dua hari, seseminggu dua minggu, perjalanan rumah tangga akan berjalan indah, namun beberapa bulan setelah pernikahan akan timbul berbagai permasalahan. Yang terkadang permasalahan itu adalah permasalahan-permasalahan yang sepele, permaslahan kecil yang sebenarnya bukan sesuatu yang urgen. Terkadang hanya masalah cara melipat tikar bisa jadi masalah, cara mengancing baju juga bisa jadi masalah dan hal-hal kecil lain yang kalau dilogika itu lucu sebenarnya kalau dipermasalahkan. Kata orang  kehidupan pernikahan itu  bagaikan peralatan rumah tangga, suami-istri itu bagaikan gelas dan tutup, sementara orangtua itu bagaikan peralatan rumah tangga lain. Jika gelas dan tutup ini berbunyi barang-barang lain akan turut berbunyi dan menimbulkan suara yang gemuruh. Suara gelas dan tutup ini akan mudah terdengaroleh barang-barang lain ketika dekat dengan barang-barang lain tersebut, segala aktivitas dan keburukan akan mudah tampak, berbau  seperti bangkai, akan mudah sekali tercium buruknya, perbandingan kebaikan dan keburukannya akan sangat jauh terasa, seakan tak ada kebaikan dalam gelas dan tutup ini. Berbeda halnya jika gelas dan tutup ini berada jauh dari barang-barang lain, mereka akan tercium wangi bagai bunga, terasa tak ada keburukan darinya. Hanya kerinduan jika lama tak berjumpa. Itulah gambaran kehidupan manusia yang tiada kesempurnaan darinya. Maka tak sepatutnya jika kita saling menyalahkan orang lain sebelum menyalahkan diri sendiri karena bisa jadi kesalahan kita jauh lebih banyak daripada kesalahan orang lain. Tetap semangat untuk terus memperbaiki diri dan menghargai orang lain.

Menari Tanpa Kepala


All my troubles, all my pain Stems from this thing that you call a "brain" Be my guest, sever me from the source Of all my agony What a shame, I've forgotten my name Without the use of my brain and "My, bet I'll sleep well tonight!" Without this head of mine
Chorus Please Sir, for me, Sir, Won't you see if you see, Sir? Oh dear, I dread I seem to have lost my head I think I left it about It fell to the ground And I kicked it around Has anyone seen, no need to be mean, My bloody, fat, ugly head?
Betapa banyak masalah yang kita alami, betepa beragam kesusahan yang kita jalani, sungguh sangat merepotkan & menyusahkan, begitu banyak tekanan, begitu terasa stress yang menumpuk. Kepala ini terasa berat, lelah, pusing, dan sakit sekali. Ingin sekali rasanya menghilangkan semua pendiritaan tersebut. Tapi, bagaimana caranya, sumbernya jelas yaitu kepala, tapi apa yang harus dilakukan terhadap objek tersebut ? Oh ! kita potong saja sumber kesengsaraan yang bernama kepala ini.
Semua terasa lebih ringan sekarang. Tak ada rasa terbebani, rasanya pikiran lebih jernih. Namun, kenapa rasanya aneh, rasanya ada yang kurang, terasa konyol, teramat sangat konyol. Kenapa ada rasa rindu terhadap sumber masalah itu. Dimana kepala bulat itu ? terasa seperti menendang sesuatu,  apakah itu kepalaku ? kenapa terasa seakan tidak hidup lagi tanpa ada benda bulat itu di leherku ? ah, aku butuh kepala itu kembali !
Masalah yang kita hadapi begitu banyak & kian bertambah, penat & sakit kepala pun tak terelakan lagi. Ironis bila dipikir kita merasa sengsara ternyata disebabkan oleh kepala kita sendiri walau tepatnya otak sih. Lalu, kita harus apakan otak kita tersebut ? pakah harus kita cungkil keluar dari kepala kita ? secara logis tak mungkin sih,  tapi kalau anda mau mencoba silakan saja (jangan dicoba, yang tadi hanya candaan belaka). Tapi ingatlah bahwa otak itu berfungsi penting bagi manusia.
Semua kegilaan ini terasa sudah kelewatan, terkadang ingin rasanya menari sepuas hati untuk menghilangkan kegilaan & penat yang dialami. Terkadang terpikir mengapa ini terjadi kepada diri anda. Tapi, bukan anda saja yang mengalami hal tersebut, semua orang mengalami hal tersebut. Semua orang memiliki masalah, karena hal itulah bukti bahwa mereka masih ada & hidup. Hanya orang mati yang tak punya masalah, kalaupun ada, itu di alam mereka bukan di alam ini.
Kita diberi kepala supaya kita bisa menggunakanya untuk kebutuhan kita. Menurut saya, jika dihadapkan pada masalah, maka kita dihadapkan pada 3 pilihan : 1. Hadapi & selesaikan 2. Biarkan saja & tak peduli 3. Potong kepala anda supaya anda takan merasa sengsara akan masalah tersebut anda mau pilih yang mana ? itu tergantung anda sendiri. Tapi, bukankah menyedihkan kalau kita justru mengalah pada masalah & rasa depresi ? pada awalnya, kita diberi kepala, otak, akal pikiran dan semacamnya untuk menghadapi masalah tersebut, bukan untuk dibuang saat anda frustasi atau menyerah pada situasi. Kita terus menjalani hidup dengan didampingi masalah, orang hidup pasti menemui masalah. Jika seseorang tidak mempunyai masalah, justru itu adalah masalah tersendiri orang tersebut.
Jangan menari dengan lagu yang berjudul kehidupan tanpa kepala(masalah), karena tanpanya, anda takan bisa melihat apapun & mungkin anda akan tersandung kepala anda sendiri & terjatuh. Dengan kepala (masalah), kita bisa menari dalam kehidupan ini dengan lebih baik, karena denganya, kita bisa melihat segala sesuatu dengan lebih nyata & lebih jernih dari waktu ke waktu. Kita pun bisa terus berkembang & berevolusi karenanya.
1 Saran saya dalam menjalani hidup ini : jangan pernah menjadi orang yang “menari tanpa kepala” (secara logis gak mungkin juga sih. Secara, dah mati duluan)

Sabtu, 29 November 2014

Masih tersimpan Rapih

Utak atik isi lemari..Nda sengaja nemu ini barang masi tergantung rapi dengan bau khas seseorang..hmmmmm bkin jdi kangen..Missss Uuuuuu kmuu yg jauh di sana....

Jumat, 28 November 2014

Menjadi istri & Ibu yang baik


Tentang Menjadi Istri dan Ibu yang baik..


Someone: cita-cita kamu apa?

Me: jadi istri solehah buat suamiku dan ibu yang baik buat anak-anak aku..

Someone: itu bukan cita-cita tapi itu kewajiban..



Ya kira2 itulah sekilas percakapan aku dengan  teman SMU ku, Entah apa yang ada di pikiranku saat ia bertanya  dan dengan spontan aku menjawab seperti ini..hehehe.. Padahal saat ini pikiranku masih jauuuh dari hal yang berbau pernikahan.. Kekeluargaan..(tpi jodoh ga' ada yg tahu kpn datangnya) Tapi memang, menjadi istri yang baik untuk suami aku dan ibu yang baik untuk anak-anakku itu keinginan tertinggi aku..


"Tapikan sayang da udah sekolah tinggi-tinggi kalau ujung-ujungnya cuma diem di rumah ga ngapa-ngapain..."


Itu respon salah satu temen saat aku menceritakan mimpiku untuk menjadi istri dan ibu yang baik buat anak-anak aku.. Sebenernya apa sih yang salah dari mimpi aku? siapa juga yang bilang jadi ibu yang baik harus selalu stay di rumah? Menurut aku, ibu yang baik itu yang gigih dan keras bekerja di luar untuk membantu suami tetapi tetep perhatian dan lembut di dalam rumah.. Ibu yang baik itu yang sibuk dengan setumpuk laporan di kantornya tapi selalu sempet nyiapin susu hangat untuk anaknya di pagi hari dan sempet nyanyiin nina bobo saat anaknya mau tidur.. Ibu yang baik itu yang punya segudang kegiatan tapi selalu menjadikan keluarga hal yang pertama dan utama.. Ibu yang baik itu bukan terukur dari prestasinya di kantor tetapi pengakuan dari anak dan keluarga.. Ibu yang baik itu bisa ngebuat anaknya ngerasa nyaman berada di dalam rumah dengan pelukan hangat dan masakan-masakannya yang enak.. Ahh menjadi ibu yang baik itu memang ga mudah.. Manjadi ibu yang baik itu dorongan naluri.. Dorongan hati.. Karena ga ada sekolah yang mengajarkan bagaimana menjadi ibu yang baik.. That's why aku pengen banget bisa jadi ibu yang baik buat anak-anak aku kelak :))


"Entah akan berkarir atau menjadi ibu rumah tangga, seorang wanita wajib berpendidikan tinggi karena ia akan menjadi ibu. Ibu-ibu cerdas akan menghasilkan anak-anak cerdas....." -Dian Sastrowardoyo-


Hidup adalah pilihan kita
Keep Smilee.....hehehe

Minggu, 05 Oktober 2014

Untaian Nama Dalam Doa'Ku



Ya Ilahi Rabbi..
Aku berdoa untuk seorang pria, yang akan menjadi bagian dari hidupku. 
Seorang pria yang sungguh mencintaiMU lebih dari segala sesuatu..
Seorang pria yang akan meletakkanku pada posisi kedua di hatinya setelah Engkau.
 
Seorang pria yang hidup bukan untuk dirinya sendiri tetapi untukMU..
Seorang pria yang mempunyai sebuah hati yang sungguh mencintai dan haus akan
Engkau..dan memiliki keinginan untuk menauladani sifat-sifat Agung-Mu.. .
Seorang pria yang mengetahui bagi siapa dan untuk apa ia hidup, sehingga hidupnya tidaklah sia-sia….
Seorang pria yang memiliki hati yang bijak bukan hanya sekedar otak yang cerdas.. .
Seorang pria yang tidak hanya mencintaiku tetapi juga menghormati aku..
 
Seorang pria yang tidak hanya memujaku tetapi dapat juga menasehati ketika aku berbuat salah..
Seorang pria yang mencintaiku bukan karena kecantikanku tetapi karena hatiku.. .
Seorang pria yang dapat menjadi sahabat terbaikku dalam tiap waktu dan situasi.
 
Seorang pria yang dapat membuatku merasa sebagai seorang wanita ketika berada di sebelahnya..
Seorang pria yang membutuhkan dukunganku sebagai peneguhnya..
 
Seorang pria yang membutuhkan doaku untuk kehidupannya.
Seorang pria yang membutuhkan senyumanku untuk mengatasi kesedihannya.
 
Seorang pria yang membutuhkan diriku untuk membuat hidupnya menjadi sempurna.
 
Dan aku juga meminta : 
Buatlah aku menjadi seorang perempuan yang dapat membuat pria itu bangga.
 
Berikan aku sebuah hati yang sungguh mencintaiMU, sehingga aku dapat
mencintainya dengan cintaMU, bukan mencintainya dengan sekedar cintaku…
Berikanlah SifatMU yang lembut sehingga kecantikanku datang dariMU bukan dari luar diriku…
Berilah aku tanganMU sehingga aku selalu mampu berdoa untuknya.
 
Berikanlah aku penglihatanMU sehingga aku dapat melihat banyak hal baik dalam dirinya dan bukan hal buruk saja…
 
Berikan aku mulutMU yang penuh dengan kata-kata kebijaksanaanMU dan pemberi
semangat, sehingga aku dapat mendukungnya setiap hari, dan aku dapat tersenyum padanya setiap pagi..
 
Dan bilamana akhirnya kami akan bertemu, aku berharap kami berdua dapat mengatakaan “Betapa besarnya Engkau karena telah memberikan kepadaku seseorang yang dapat membuat hidupku menjadi sempurna.”
 
Aku mengetahui bahwa Engkau menginginkan kami bertemu pada waktu yang tepat dan Engkau akan membuat segala sesuatunya indah pada waktu yang Kau tentukan.. Amiin

Sabtu, 04 Oktober 2014

Idul adha




Allaahu akbar... allaahu akbar ...allahu akbar.. laa ilaaha illallaahu wallaahu akbar .
Allaahu akbar... allaahu akbar.. allaahu akbar.. walillaahil- hamd. Fajar kemenangan telah terbit, Terdengar suara takbir dari masjid-masjid yang di kumandangkan dengan suara yang indah, siapapun yang mendengarnya pasti akan merasakan kerinduan pada nabi Muhammad S.A.W .
Sama seperti apa yang aku rasakan saat ini. Sedih, rindu, iri, rindu masakan mama,rindu suasana rumah itulah perasaan yang aku rasakan sekarang ini. Hari Raya yang seharusnya bersama keluarga dan saling bermaaf-maafan, merayakan hari kemenangan dengan kemeriahan, dengan kue, buras,ketupat & yg tdk ketinggalan masakan khs enrekang "nasu cemba'hehehe. tepat di Hari Raya idul Adha dan untuk pertama kalinya aku tak bisa merayakan bersama kedua orang tua
Gema takbir yang hanya dikumandangkan pada saat hari raya lebaran seperti ini dan gemuruh bedug telah membuka pintu hati setiap insan tuk saling memaafkan segala salah dan khilaf di masa lalu dan memberikan semangat pada umat muslim, moment seperti ini lah yang tidak akan dilewati semua orang untuk lebih memperbaiki tali silahturahmi kepada sesama.
Aaah, kalo bisa teriak udah teriak dari kemaren-kemaren, sedih rasanya ga bisa kumpul.
Harumnya aroma maaf merebak, menyambut dantangnya hari suci yang penuh berkah. Ya Allah maafkan kami yang sering menyakiti saudara kami dengan dusta sering ingkar pada janji. Terkadang lisan mengucap tak terjaga, hati berprasangka tanda tak berkenan, maaf jika tangan tak sempat berjabat. “ Selamat Hari Raya Idul Adha Mohon Maaf Lahir Batin Semuanya” .

Kamis, 02 Oktober 2014

Review Jodoh Dunia Akhirat


Review Jodoh Dunia Akhirat

Ceritanya, mau review buku lagi hehehe.. Kali ini buku yang mau saya review adalah buku yang judulnya Jodoh Dunia Akhirat.
Mungkin sebagian besar pembaca atau sekilas dari covernya, ini adalah buku yang menuliskan tentang cara menjemput jodoh. Tapi menurut saya pribadi, ini adalah sebuah buku perbaikan diri. Buku ini menjadikan saya mikir, mikir tentang diri saya sendiri. Siapa saya dan gimana saya. Simpelnya buku ini adalah buku untuk introspeksi diri.

Oke, kesampingkan pendapat saya tadi. Saya akan mereview sedikit tentang Jodoh Dunia Akhirat ini. Ya, seperti yang tertulis dalam covernya, Jodoh Dunia Akhirat - Merayu Allah, Menjemput dalam Taat, buku ini mendeskripsikan bagaimana cara menjemput jodoh. Tiga tahap yang dituliskan dalam buku ini untuk menjemput jodoh adalah
1. Cleansing
2. Upgrade
3. Selecting
Yang pertama, cleansingCleansing di sini adalah pembersihan (seperti arti sebenarnya). Yang dimaksud dengan pembersihan di sini, berkaitan dengan pembersihan dengan diri sendiri.saya lebih suka menyebutnya eksplorasi diri. Dalam tahap cleansing ini JDA akan berusaha mengingatkan hal-hal yang mungkin belum bersih dari diri kita. Jika kita sudah tau dimana letak kesalahan kita, JDA akan memberitahu cara berdamai dengan diri kita sendiri. Yaitu dengan terima, syukuri, maafkan, lepaskan, dan melangkah ke depan. Penjelasannya dapat dibaca sendiri di buku ini :p Yang kedua adalah, upgradeUpgrade sama seperti artinya, meningkatkan. Artinya untuk menjemput jodoh diperlukan ikhtiar yang salah satu caranya adalah dengan meningkatkan banyak hal seperti upgrade your knowledge, upgrade your skill, upgrade your heart, etc. Because life is a never ending study, life is a never ending practice and life is a never ending upgrade :)
Yang ketiga adalah selectingSelecting yang dipaparkan disini adalah bagaimana cara menentukan kriteria jodoh yang kita inginkan, bagaimana cara mengenali karakteristiknya, dll. Di bab selecting ini sebenarnya inti dari buku ini. hohohoho
Sebenernya masih banyak hal-hal yang dipaparkan Canun dan Fu dalam Jodoh Dunia Akhirat ini. Gimana cara meluweskan komunikasi dengan orang tua, gimana caranya ngelogowokan hati, gimana awal mula mereka ketemu sampak akhirnya nikah, banyak dah pokoknya. Mau tau detailnya? Baca! :p Buku ini recomended banget untuk dibaca. Terutama bagi orang-orang yang galau masalah jodoh :p
JDA bagi saya sebenernya bukan buku penjemput jodoh melainkan sebuah buku introspeksi diri. Dan buku ini mengajarkan what should I do? Berubah menjadi manusia yang lebih baik adalah titik berat dari buku ini yang imbasnya nanti diharapkan perubahan kita yang lebih baik itu mempertemukan kita dengan seseorang yang baik pula :)

Tak lengkap rasanya sebuah buku tanpa quote, dan saya  menyukai beberapa qoute dalam buku ini.
Sesuatu yang disampaikan dari ego akan sampai ke ego. Sesuatu yang disampaikan hati, akan sampai ke hati.
Tak mungkin ada cinta di hati yang satu, bila tak ada cinta di hati yang lain. Karena tangan yang satu tak akan mungkin bertepuk tanpa tangan yang lain. Untuk menyuarakan irama cinta (Jalaludin Rumi)
Ketika Allah memberi kita rasa sakit, Dia tahu kita mampu untuk kuat. Ketika Allah memberi kita rasa sedih, Dia menyiapkan kita untuk bahagia. Ketika Allah memberikan kita rasa marah, Dia sedang melatih kita menjadi lebih sabbar. Ah, Allah, cara-Mu memang unik namun selalu menenangkan
Ya mungkin itu dulu review  tentang buku Jodoh Dunia Akhirat. Banyak banget manfaatnya kalo baca buku ini. Selamat membaca :)

Selasa, 16 September 2014

Saat Terakhir


“ Mungkin kita baru akan menyadari berarti atau tidaknya seseorang bagi kita saat orang yang kita sayangi telah meninggalkan kita untuk selamanya”

Kita tau bahwa kematian adalah hal yang tidak dapat kita hindari, karna setiap mahluk hidup pasti akan mengalaminya, tapi  waktu kapan kita meninggal tidak ada yang tahu,cepat atau lambat kematian itu pasti datang. Berbanding terbalik dengan kesetiaan , krtika kita menyayangi seseorang apakah kita pernah berfikir bagaimana jika orang yang kita sayangi besok akan meninggal dunia ? begitupun sebaliknya.Tapi jika kita tulus dalam menyayangi seseorang  siapapun dan apapun hal yang bias memisahkan mereka pasti akan mereka jalani dengan ikhlas meskipun kematian sekalipun.Terkadang kita berpikir ,buat apa kita memikirkan dan mencintai orang yang sudah meninggalkan kita ? banyak hal yang kita sia-siakan untuk menunggu hal yang tak pasti. Kalo misalkan kita ditinggalkan seseorang  yang kita sayangi dengan a]asan dia lebih memilih orang yang dia sayang dibanding kita, tapi apakah kamu pernah berfikir jika keaadaanya adalah kita di tenggal pergi untuk selama-lamanya oleh orang yang kita sayang ? dia meninggal ,bukan karena dia berpaling dari kita tapi karna tugas dia di dunia telah selesai.


Saat Terakhirtak pernah terpikir olehku
Tak sedikitpun kubayangkan kau akan pergi tingalkan ku sendiri....,............................dst


Teringat masa lalu itu dengan lirik lagu di atas, rasa rindu itu muncul kembali..:)' setelah hampi 4 tahun kepergianmu..ini untuk pertama kalinya aku menuliskan kisahku & kamu di blog ku ini.Untuk yang pertama kalinya saya menuliskan tentang dia,sedih bercampur bahagia...10 April 2010 itulah hari terakhir di mana ku bisa melihat wajahmu dengan senyuman yang biasanya, dan di saat itu pun ku terakhir dengar nasehatmu. Selalu ku ingat ucapan terakhirmu sebelum engkau telah pergi selama lamanya " Manyyuu klo bae ki dek'sma orang insya Allah kebaikan kita itu akan kembali ke diri kita sendiri ji nantinya' trus klo orang itu di bilang kuliah yaa kuliaki yang bae rajin belajar jangan cuma jokka terus, trus yang terakhir makannya jangan keseringan intel ( sempat senyum dengarnya, seakan akan tidak akan terjadi seduatu dengannya)" ini lah yang terakhir aku dengar darimu. Masih teringat jelas jam 23:15 wita kudengar hp berbunyi ternyata sms darimu itu pun sms terakhir dengan gaya bahasanya seperti biasa" manyyu keluarka dulu ke kostnya teman mau kerja tugas, bae2 ki nahh, jaga dirita bae2, saya bilang ji dengan caraku yang biasa tanpa aku sadar klo ternyata semua itu ada artinya bahwa kamu akan pergi untuk selamanya...23:50 wita seperti hanya mimpi yang tidak bisa aku terima engkau telah pergi selamanya dengan kecelakaan itu (tak terasa air mata keluar).Hari demi hari aku jalani semua meski sakit tapi itulah kenyataan yang ada ku coba untuk tetap bersabar menyembunyikan ini semua dari orang2 terdekatku di kampus dengan alasanku aku tidak mau di kasihani karena itu akan membuatku tambah sakit.hanya ada salah satu teman PBL ku dulu yang sempat aku ceritakan (inisal IR).dan waktu pun trus berjalan, genap setahun ku bisa perlahan lahan trima semuanya, kumulai bisa menerima apa yang ada.(seperti dramatis kann..hehe..tpi itulah kenyataan yang ada).Selamat jalan kanda kau kan selalu tetap di hati, smoga tenang di Alam sana..ALFATIHA (MUH.YUSUF ISKANDAR)( Blom sempat raih gelar ST).sekarang ini aku yakin kamu akan bangga di sana aku telah menepati janji ku meraih toga dengan gelar SKM itu...Jodoh, Rezeki & Kematian hanya milik Allah.# ini hanya bagian dari masa laluku..sekali lagi ALFATIHA





Senin, 15 September 2014

Sebelum Aku Menjadi Istrimu


Judul Buku : Sebelum Aku Menjadi Istrimu
Penulis : Deasylawati P.
Penerbit : Indiva 
Ketebalan : 224 halaman

Heemmm...lagi..lagi buku yang satu ini cocok bangat buat kita kita yang masih single...hehehehe (meskipun bukunya cma minjam),tpi banyak yang bisa di petik dari buku ini...(tidak sia2 minjam bukunya sma tetangga :D)
Menjadi single dan belum bersuami bukan berarti kita hanyut dengan kesibukan kita sekarang tanpa ada persiapan matang untuk menghadapi satu kata sakral, yakni pernikahan. Justru untuk menjadi seorang istri sholihah yang bisa membahagiakan suami hingga kelak bertemu lagi di Syurga-Nya adalah suatu proses yang harus mulai dari sekarang. Akan sangat menyulitkan apabila nanti saat menikah kita baru belajar memasak, melakukan pekerjaan-pekerjaan rumah, atau membuat kerajinan tangan untuk hiasan rumah. 
Jangan kira pekerjaan-pekerjaan ibu rumah tangga itu sepele dan bisa dipelajari secara instan,.!! Biasanya menantu yang sudah terbiasa memasak dan membuat keterampilan-keterampilan tangan akan lebih mudah melakukan pendekatan terhadap ibu mertua (bukan nyinggung yachh bwat teman2 yg jarang ddapur..hahaha). Nah.. ga ada salahnya, bahkan dianjurkan sekali bagi kita untuk membaca buku-buku persiapan pra nikah agar kita tidak mengalami shock saat bertemu menghadapi kehidupan rumah tangga yang sebenarnya. (Hahaha...lebayyyy)
Salah satu buku yang mengupas banyak hal tentang persiapan yang harus dilakukan gadis-gadis lajang dalam masa penantian adalah buku karangan Deasylawati ini. Dengan gaya bahasa yang ringan namun mengena, kita bisa mendapatkan banyak ilmu tentang persiapan jasmani, rohani, serta skill-skill yang harus kita kuasai untuk bisa menjadi seorang istri idaman. Bahkan buku ini tidak hanya memberi bekal jangka pendek, namun juga bekal jangka panjang ketika kita hamil dan menjadi ibu.
Pokoknya untuk untuk menjadi seorang istri idaman, jangan lewatkan 1 bab pun dari buku ini. Karena masing-masing bab di buku ini akan membahas fase-fase penting dalam hidup kita, dari persiapan pernikahan hingga problematika yang timbul dalam rumah tangga karena perbedaan karakter masing-masing pasangan. Namun bagaimanapun juga, dengan membaca buku ini kita akan merasa termotivasi untuk segera menggenapkan dien dan menjadi istri idaman dunia akhirat. Okay..!! Dijamin kamu-kamu yang sudah baca buku ini akan merasakan manfaatnya nanti ketika jodoh telah tiba. Selamat membaca...:D

Sabtu, 13 September 2014

I Miss A Thingg

Kadang aku rindu, hanya untuk bisa sekedar berkumpul bersama kalian.
Kadang aku ingin, sekedar bercengkrama dengan kalian.
Entah hanya 1 menit kita bersama, tapi aku ingin dan itu cukup.

Rindu masa-masa seperti dahulu, berpetualang bersama ,jln2 k mall bersama meski hanya bermodal pete2(hehehehe).
Tertawa bersama, berbagi rasa, bercanda, tersenyum, berdiskusi, mengerjakan tugas kelompok bersama, mengerjakan tugas individu tapi bersama-sama saling contek pun tidak apa-apa, makan bersama walaupun cuma ikan asin kering + nasi panas tpi itu semua di syukuri,dan kerja skripsi pun bersama @Dinas kominfo,manjat pagar karena terlalu larut malam dari konsul dgn penguji (maaf Hariaty burhan..ckkckkxkk)
kangenn dengan semua yang biasa kita lakukan bersama hmmmmm (tidak sempat sebut semuanya).....

Ku rasakan sudah berbeda sekarang.
Ya, hampa rasanya..
Kita sudah berjalan di arah masing-masing. Sukses ya kawan-kawan semua.jangan lupakan semua cerita tentang kita...hehehe

DAn kadang aku rindu dengan suara ramai kalian (athy,lhy,ima) 

Nurmala dewi,SKM
Asal : Enrekang
Hariaty Burhan,SKM
Asal : Palopo
Sri lestari Muslimin,SKM
Asal : Palopo
Nur Khaima,SKM
Asal : Barru


Malu klo liat foto ini..jadul bangatt...hahahaha(masa2 Jadi MABA 2009)

Klo yg ini yaa lg numpang narsis d RM.Penyet Ria..hmmm klo nda salah traktiran dari saya yachh di hari ultah ku yg ke-21..hehehe (sorry yachh lhy)
Nahhh ini dia makanan favorit kita jaman kuliah dlu..biasaa wisata kuliner hbis mata kuliah..heemmmm

My Greend Campus 
public health UMI 2009







Jumat, 12 September 2014

Catatan Hati Di Setiap Sujudku


Published 2008 
Penulis  Asma Nadia

Original Title
 
Catatan Hati di Setiap Sujudku

CATATAN HATI DI SETIAP SUJUDKU
subhanallah... "kita g sendiri loooh..." kyaknya itu deh yang keluar dari mulut kita pas selesai baca buku ini. buku ini saya pinjam (lagi2 pinjam hehehe) dari teman saya pas banget ketika itu saya ya.. begitulah.. banyak dikecewakan (loh kok jd curhat??!hahaha),dan baru minggu lalu selesai bacanya(ckup lama.......) kekuatan doa yang terangkum dalam catatan kisah dibuku ini betul2 memberi inspirasi saya untuk bangit dan tentunya mencintai ritual berdoa, dari critanya mb asma yang rumahnya kebakaran, adam kecil yang sakit, dan doa ternyata betul-betul jadi senjatanya seorang muslim. dan betul-betul bukti kencintaan ALLAh pada hambaNYa. ada juga cerita tentang pengorbanan istri kepada suaminya yang hampir-hampir putus asa untuk hidup!(subhanallah.. saya bisa g y seperti itu?) setiap saat dia mencoba berenang dilautan doa. karna, cuma itu yang dia punya!(yupz! dan cuma itu pula yang kita punya!). doa dengan cinta rupanya betul-betul menjadi suatu permintaan tulus dan menjadi energi luar biasa dahsyat meskipun doa itu tidak langsung dikabulkan seperti kisah tentang seorang gadis yang ingin tubuhnya tinggi seperti anak-anak lain, seperti saudara-saudara kandungnya.. AlLah memang tidak memberinya tinggi dalam fisik tapi Allah memberinya tinggi dalam kekayaan ilmu, dan kemampuannya dalam bersaing dengan yang lain.. dan itu semua.. karena doa!

Rabu, 10 September 2014

The Book Of Lost Things


The Book of Lost Things



Judul : The Book of Lost Things

Penulis : John Connolly

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama

Jumlah Halaman : 472

Sinopsis:
Dongeng ini diperuntukkan bagi orang dewasa, terutama yang masih ingat saat-saat ketika masa kanak-kanak mulai berlalu dan jalan menuju kedewasaan telah terbentang.


Ini dongeng tentang anak lelaki bernama David, yang tersesat ke sebuah negeri di mana Snow White, Putri Tidur, dan si Tudung Merah bukanlah seperti yang kita kenal dalam buku-buku cerita. Negeri ini diperintah oleh seorang raja yang menyimpan rahasia-rahasianya dalam sebuah kitab misterius: Kitab Tentang Yang Telah Hilang.
 
Sang Raja yang kian hari kian tua belum juga menemukan penggantinya.Dan kepadanyalah David mesti menghadap, supaya bisa menemukan jalan pulang ke dunianya. Namun jalan menuju kastil Raja penuh rintangan dan bahaya. Kawanan serigala tidak rela manusia menjadi raja, dan mereka siap berperang untuk mengambil alih kekuasaan.


Awesome book! saya masih sangat terkagum-kagum setelah berhasil membaca buku ini, wow negeri dogeng itu berasa nyata, dan tidak seperti di cerita dongeng-dongeng waktu saya masih kecil.
Buku ini bisa dikatakan berbeda dari negeri dongeng yang sebelumnya ada, sangat beda! sampai saya tidak bisa menebak bagaimana lanjutan kisahnya setiap bab. Bukunya sangat cocok bagi yang suka dengan cerita fantasy dongeng. dan tentunya sangat cocok untuk semua umur..
What else? Selalunya saya sangat berterima kasih sama yang sudah terjemahin, rapi bangettttt!!! gak ada typo yang melenceng, hahah. Enak bacanya! Good job GPU!!!
Sangat recommand deh pokoknya, wajib dibaca!

I Miss You


 I Miss You

Judul : I Miss You a.k.a Missing You
Genre : Melodrama, Romance
Episode : 21
Main Cast : Park Yoo Chun, Yoo Eun Hye, Yoo Seung Ho 

I Miss You menceritakan kisah cinta dua anak remaja berusia 15 tahun, Lee Soo Yeon dan Han Jung Woo. Soo Yeon adalah anak yang punya kepribadian tertutup dan tidak memiliki teman. Dia selalu di bulli dianggap sebagai anak seorang pembunuh. Orang yang pertama kali menawarkannya berteman adalah Jung Woo. Singkat cerita, bahkan Jung Woo ternyata bersekolah di tempat yang sama dengan Soo Yeon, akhirnya mereka semakin dekat.
Tetapi, sebuah peristiwa yang sangat menyedihkan terjadi, mereka harus terpisah. Dan Jung Woo tidak akan pernah menyerah untuk menemukan kembali Soo Yeon, cinta pertamanya.


Melo banget kan review singkatnya? yap, drama ini adalah drama cengeng!! hahaha. kenapa? karena pemainnya harus berakting penuh dengan linangan air mata T.T
Sedih? dapat kok. Kejam? sangat kejam. Saya sedih sekaligus jengkel sekaligus sekaligussssss aaaaahh tau deh! Kenapa Yoo Seung Ho harus jadi orang ketiga di drama ini :( buat perasaan saya campur aduk (alay). Disisi lain saya jengkel dengan karakter Seung Ho
Kembali ke topik pembicaraan drama ini, sangat recommand untuk yang mau ngeluarin air mata, yang suka sama Yoo Chun pastinya harus wajib nonton drama ini.

Sabtu, 30 Agustus 2014

Allah Is My Rabb

Ya Allah dalam munajahku aku meminta kaffahkan aku.Tuntun perjalanan taubatku.Genggam aku dalam pencarian ma’rifatku.Tenggelamkan aku dalam mencari cintaMU.

        This is my Hijrah..Hidayah atau petunjuk hanyalah milik Allah, bagaimana pun upaya kita untuk merubah seseorang, bagaimana pun kerja keras kita untuk menyadarkan seseorang, maka itu tidak ada artinya jika Allah tidak menghendaki hidayah kepadanya, orang tersebut tidak akan berubah sampai Allah memberikannya hidayah.Allah berfirman yang artinya “Sesungguhnya kamu tidak akan dapat memberi petunjuk kepada orang yang kamu kasihi, tetapi Allah memberi petunjuk kepada orang yang dikehendaki-Nya, dan Allah lebih mengetahui orang-orang yang mau menerima petunjuk.” (QS Al Qashash: 56).
         Bagi saya seorang wanita yang menutup aurat bukan berarti ingin di sebut shalihah, tapi setidaknya dia hanya berniat dengan tulus ingin melaksanakan perintah ALLAH dan RasulNya.Alhamdulillah Allah masih memberikan saya kesempatan untuk memperbaiki diri menjadi lebih baik. Bila ada kesalahan dan kekurangan bagi seorang wanita berjilbab, bukanlah jilbabnya yang salah, namun hargailah proses wanita tersebut kearah yang lebih baik.Life is process. Allah loves to forgive, so repent to the All-Merciful. Repent to the one whom no sin can withstand His mercy. Wearing hijab to please Allah not people.Hamdulillah for todays. Barakallah..
        Jodoh itu mutlak rahasia Allah. Ada yang sudah dekat tiba-tiba menjauh. Ada yang jauh tiba-tiba mendekat. Ada yang sudah sayang tiba-tiba membenci. Ada yang belum kenal tiba-tiba menyayangi.Ada yang sudah direncanakan tanggal nikahnya tiba-tiba berantakan. Ada yang tidak direncanakan tiba-tiba datang mengajak nikah.Ada yang sudah dijodohkan tiba-tiba dibatalkan. Ada yang tidak dikenal sebelumnya tiba-tiba menjadi jodohnya. Itulah rahasia JODOH. Hanya Allah yang tahu kapan kita berjodoh. Hanya Allah yang tahu dengan siapa kita akan berjodoh. Hanya Allah yang tahu dengan cara apa kita bertemu jodoh.Tugas kita adalah berusaha dengan cara yang baikTugas kita adalah berusaha dengan menjadi baik.Tugas kita adalah menerima apapun keputusan terbaik menurut Allah.Dan satu hal jangan kita abaikan. Jangan pernah merasa lelah meminta dan terus meminta melalui DOA padaNya.Biarlah kesendirian mengiringiku dengan senyuman, sampai suatu saat kutemukan yang halal sebagai pelengkap kebahagiaan.



Rabu, 26 Maret 2014

Senyum & Diam

Senyum & Diam

Adakalanya kita membutuhkan senyum saat susah agar dada semakin lapang dan mengiklaskan semuanya.Sepahit apapun semua akan baik-baik saja.Ada kalanya senyum saat hati menangis hanya untuk terlihat kita baik-baik saja. Ada kalanya pula kita butuh diam untuk menghindari masalah atau membuat masalah semakin buruk Sekalipun dunia menghinamu karena kadang kala diam adalah emas.sekalipun dada begitu sesak menahan semuanya namun Allah selalu memberi kekuatan bagi setiap hamba yang bersabar apapun kata mereka tentangmu ingat penilaian Allah jauh lebih berarti dibanding penilaian manusia.Ketika dipojokkan dan membuat air mata menetes, cukup menghapusnya sambil bersandar pada pelukan Ilahi. sesungguhnya Allah selalu disisimu

Kamis, 20 Maret 2014

Penanganan osteoarthritis

Penanganan Osteoarthritis

Osteoarthritis merupakan penyakit yang menyerang sendi pada tangan, lutut dan juga pinggul.  Umumnya penderita osteoarthritis mengalami kesulitan untuk menggerakkan sendi-sendinya karena adanya peradangan yang ditandai munculnya bengkak disertai nyeri hebat.  Penyakit ini dapat menyerang siapa saja terutama wanita usia 50 tahun ke atas.  Penyebabnya adalah riwayat kerusakan ligamen, kegemukan dan faktor genetik.  Untuk mendiagnosa ada tidaknya penyakit ini dapat dilakukan dengan pemeriksaan fisik dan sinar X.

Penanganan Osteoarthritis

Osteoarthritis pada stadium pertama dapat dilakukan dengan cara suntikan, yaitu dokter akan menyuntikan asam herenonik pada lutut selain memberikan obat-obatan untuk dikonsumsi pasien.  Namun injeksi tidak dapat dilakukan untuk stadium dua, tiga atau empat, karena penyuntikan pada lutut akan berefek kurang baik.  Penyuntikan dilakukan untuk menambahkan cairan pada lutut yang berfungsi sebagai pelumas.  Bahan penyusun asam herenonik ini bermacam-macam, ada yang terbuat dari jengger ayam, bahan sintetik, bahkan bahan organik.Selain asam herenonik, ada juga sebagian dokter yang menyuntikan  semacam steroit, namun sesungguhnya hal ini sangat tidak dianjurkan dan hanya boleh dilakukan bila kondisi benar-benar membutuhkannya dengan kata lain tulang mengalami peradangan yang akut.  Penyuntikkan steroit yang tidak tepat dapat menimbulkan pengeroposan tulang yang lebih berbahaya lagi.Penyakit osteoarthritis sejauh ini belum ditemukan obatnya, sehingga kita hanya bisa mencegahnya dan meredakannya saja agar fungsi sendi menjadi lebih baik.  Sehingga pasien osteoarthritis akan terus bergelut dengan obat-obatan dan suntik.  Hal yang bisa dilakukan untuk penanganan osteoarthritis adalah menjaga berat badan tubuh, agar sendi penopang tubuh tidak terlalu berat menahan beban tubuh.  Hal ini akan membantu mengurangi timbulnya peradangan yang lebih parah.Pemberian kalsium sebenarnya bukan langkah yang tepat, karena osteoarthritis bukanlah pengapuran tulang.  Jadi sebaiknya penderita osteoarthritis harus mengubah gaya hidupnya, pola makan dan mengurangi aktivitas high impact.  Bila cedera terjadi, segera tangani dengan tuntas untuk mencegah terjadinya osteoarthritis sekunder.Penyakit ini dapat juga ditangani dengan cara joint replacement  yaitu pemasangan alat ke dalam tubuh.  Joint replacement ini hanya boleh dilakukan pada pasien berumur 65 tahun ke atas

Selasa, 18 Maret 2014

Terima kasihku untuk papa & mama

TERIMAKASIH KU UNTUK PAPA DAN MAMA

Papa , terimakasih atas nasehat dan tanggung jawab yang papa kasih sama aku . papa , makasih udah merawat aku dari kecil sampai aku dewasa sekarang papa selalu memberikan yang terbaik buat aku. nasehat demi nasehat yang papa berikan aku coba terima dengan ikhlas  , aku tau papa hanya ingin memberikan yang terbaik untuk aku . pukulan yang pernah papa berikan juga  aku yakin papa ga bermaksud buat nyakitin aku tapi itu semua untuk mengajarkan aku untuk lebih kuat dan lebih dewasa juga bertanggung jawab dalam hal sekecil apapun . papa , jangan pernah menyerah yah buat bikin aku lebih dewasa lagi ajarkan aku tentang kekuatan menjalankan hidup ini pa . aku lemah tanpa semangat papa .papa maafin kesalahan yang pernah aku perbuat yah aku janji aku pasti bakalan jadi anak yang membanggakan buat papa .papa , sehat selalu yah karna aku belum bisa balas budi sama papa . aku sayang papa , selamanya..selamanya sampai nafasku terhenti



Mama , aku pingin ngucapin langsung sama mama , tapi aku ga berani ma aku belum berani sama sekali .suatu saat aku pasti bersimpuh di bawah telapak kaki mama aku mau minta maaf .mama terimakasih telah merawat ku dengan baik , merawat ku saat di dalam kandungan mama , mengurusku setelah aku lahir di dunia ini . terimakasih untuk kasih sayang mama yang begitu besar buat aku. terimakasih telah sudi melahirkan aku bertaruh nyawa demi aku , aku anak mamaaku bahagia mempunyai sosok seperti mamah yang selalu membela aku , berkorban untuk akuma.. aku belum bisa kasih apa~apa buat mama untuk saat ini aku belum bisa bahagiain mama .tapi Suatu saat mama pasti bangga sama aku karna aku janji aku akan terus berbakti sama mama .selalu tersenyum untuk anak mu ini yah ma karna senyum mama adalah senjata untuk membangkitkan terus semangat ku untuk membahagiakan mama sama keluarga di rumah .sekali lagi aku berterimakasih telah di lahirkan dalam keluarga besar seperti inii love you mama ..

Senin, 17 Maret 2014

Untukmu my popeye

Untukmu, Pelautku

Hanya lelaki terbaik yang mampu pergi ke laut, dan hanya wanita terbaik yang mampu bersamanya. Aku hanya wanita biasa, lebih tepatnya aku seorang gadis sederhana yang tak berparas cantik dan bergelimang harta, aku hanya seorang gadis yang jatuh cinta pada seorang “pelaut” sepertimu dan berhasil merebut sebagian hatimu dari luasnya lautan. Menjadi pendampingmu memang tidak mudah. aku harus menyimpan secercah demi secercah rindu yang kian tertumpuk, berada jauh darimu membuatku belajar akan arti sebuah penantian, dan berusaha kututup telinga rapat-rapat ketika banyak orang yang mencibir jelek tentang pelaut, yang aku tahu kau tak seperti yang mereka bicarakan, dan aku harus tegar menantimu kembali pulang ke daratan ke pelukanku. kunanti kau dengan bahagia, kujaga hatimu yang kau beri padaku. Ketika aku mulai merasa lelah untuk menantimu, aku selalu ingat betapa berat pengorbananmu mempertaruhkan nyawa melawan ombak, badai, dan kerasnya kehidupan di laut untukku untuk masa depanmu denganku, dan ketika aku merasa bosan dan ingin menduakanmu, aku selalu ingat bahwa dia terpaksa membagi hatinya dengan samudera hanya untukku bahagia. apakah masih pantas aku mendua? bahkan meninggalkanmu?

Rasa rindu padamu itu selalu ada, rasa kesal ketika harus berada jauh darimu dan harus menunggu berhari-hari bahkan berminggu-minggu hanya untuk mengetahui kabarmu, belum lagi ketika kau harus tenggelam dalam pekerjaanmu. Rasa kesal dan ingin marah padamu selalu memenuhi fikiran, dan ingin segera kuluapkan padamu. Tapi sekali lagi, aku mencintaimu, aku memilihmu, dan aku harus siap menerima semua resiko untuk mencintaimu. Termasuk ketika kau berminggu-minggu tanpa kabar, aku harus mengerti bahwa kau sedang sibuk di luar sana atau mungkin sinyalmu hilang termakan ganasnya lautan.Berada jauh darimu, tak selalu bisa bersamamu dan harus memendam rindu padamu membuatku tak pernah bosan mencintaimu dan tak pernah lelah menunggumu. Karena semakin ku merindukanmu, semakin ingin rasanya bertemu denganmu, membuatku melupakan segala rasa bosan dan lelahku padamu. Dan setiap aku bertemu lagi denganmu setelah sekian lama tak berjumpa, rasanya aku seperti jatuh cinta lagi padamu. Dan akan selalu jatuh cinta padamu
Aku akan menantimu disini, dan aku akan menjaga hati dan segenap cinta yang kau beri. Aku bangga bisa mengenalmu..Misss Uuuu

Air Laut itu

Air Laut Itu...



Jika kamu melihat air laut, itulah tumpuan air mata aku, sebanyak itu...Bukan air mata kesedihan, tapi air mata kebahagiaan...Yang setiap tetesnya jatuh tiap kali aku memimpikan dan merindukanmu...Jika kamu melihat air laut, seluas itulah hatiku, diriku...Selalu terbuka untukmu saat kau butuh tempat untuk berbagi.Kebahagiaan... Kesedihan... Apapun itu...Jika kamu berada dekat dengan air laut, rasakanlah asinnya!Seasin itulah cintamu bagiku.Kadang terlalu perih, tapi tetap selalu aku butuhkan...Jika kamu berada di atas air laut, terawanglah!Sedalam itulah aku terjatuh tiap kali aku melepasmu pergi...Jika kamu berada di atas air laut, rasakan desir angin yang menabrakmu!Selalu terselip rinduku dalam segarnya angin itu tiap kali aku berada jauh darimu...Jika kamu memandang air laut, biru bukan?Sebiru itulah hatiku tiap kali aku berada dekat denganmu.Teduh, tenang... Bahagia...Jika kamu memandang air laut, indah bukan?Seperti itulah dirimu bagiku.Indah... Dan akan selalu indah:)

Special For The Greatest Woman

Special For The Greatest Woman


Aku mengisi bait demi bait dalam tulisan ini dengan tetesan air mata yang jatuh dari kelopak matakudiiringi syair merdu "Because You Loved Me - Beyonce" hati ini makin terenyuh! terbayang wajah seorang wanita hebat di hidupku..wanita yang mampu menyimpan segala kesedihannya lewat tawa kecil dari bibir nya, wanita yang selama ini ku sebut MAMA..Seorang wonder woman sejati yang sering ku salah artikan perhatiannya..yang kadang juga abaikan perintahnya Seorang super hero yang tak pernah lupa menyebut namaku dalam setiap sujud nya..yang sering menjadikan ku pembicaraan panjang nya kepada Tuhan. beliau terlalu hebat untuk di deskripsikan satu-persatu Mama..andai aku bisa meminjam air mata yang jatuh dari kelopak matamu agar aku mengerti betapa khawatir nya dirimu saat aku pulang larut..saat aku mengabaikan perintahmu dan melukai hatimu..agar aku tahu betapa berharga nya air matamu..Mungkin aku belum utuh membahagiakanmu..Mungkin aku masih seorang gadis manja yang selalu menyusahkan dan mengkhawatirkanmu tapi ketahuilah,Ma.. banyak hal yang ingin ku lakukan untukmu..untuk meraih senyum lepas dari wajah mu yang sudah menua..untuk menjadikanmu seorang ibu yang bangga dengan gadis manja mu iniselama ini..ku membuat mu meneteskan air mata karna salahku esok..ku ingin dirimu meneteskan air mata bahagia, melihatku berhasil mewujudkan doa-doa tulus mu Hiduplah lebih lama lagi bersama ku..sampai anak mu ini bisa mendapatkan pekerjaan yg layak untuk membahagiakanmu, sampai aku bersanding dengan lelaki pilihan kita. sampai orang-orang sekitar membacakan surat yasin untukku

Thanks for being the best one that i've had thanks for unlimited love that you gave for me

Jumat, 14 Maret 2014

Hidup dengan sejuta mimpi

Manusia hidup dengan berjuta mimpi, begitu juga denganku, aku seorang  yang hidup dengan jutaan mimpi, baik mimpi untuk dapat meraih cita-cita yang di inginkan,  mimpi untuk momperoleh sebuah karir yang menjanjikan sebuah kebahagiaan, dan masih banyak lagi, ya itulah manusia selalu memiliki keinginan untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya, dan semua mimpi itu bergantung pada apa yang kita lakukan saat ini, apakah kita hanya terbuai dengan mimpi yang kita miliki atau bangkit dan membuktikan bahwa mimpi itu memang pantas untuk kita wujudkan, dan tak bisa di pungkiri, sekuat apapun kita berusaha untuk meraih mimpi yang kita harapkan, pasti kita akan tersandung oleh kerikil kecil atau terhalangi oleh batu yang besar, yang membuat kita sulit untuk membayangkan mimpi itu akan terwujud, tapi sekali lagi semua itu bergantung pada usaha yang kita lakukan, karena keberhasilan itu berawal dari sebuah kegagalan , mimpi, dan usaha untuk meraihnya.lalu apa yang bisa kita lakukan untuk
mewujudkan mimpi itu…???Pastinya Mencari sebuah Motivasi dan Inspirasi

smoga coretan ini bermanfaat bagu kita semua..Aminn

Ketika hidup butuh pengorbanan

Semua yang kita jalani di dunia ini akan menjadi catatan buku besar hidup kita,
setiap langkah yang kita lakukan merupakan sebuah awal dari apa yang akan didapatkan esok, lusa atau yang akan datang.
Masa depan adalah misteri, harapan dan keinginan untuk mendapatkan sesuatu yang lebih baik untuk menjadi bahagia dalam hidup di dunia. Kadang untuk mendapatkan kebahagiaan itu kita butuh pengorbanan, karena tak selalu hidup akan membahagiakan kita. "Untuk Mendapatkan Kebahagiaan Butuh Pengorbanan" yah itu motto yang penuh realistis, karena banyak manusia yang sekarang sudah bahagia dahulu sudah berkorban, dan pengorbanannya tidak kecil. Berkorban tidak hanya berupa harta, tapi bisa berupa waktu, tenaga dan pikiran.

Segitunya dengar kata profesi "pelaut"

Apa memang pelaut mata keranjang?



Membicarakan gaya hidup pelaut seakan tak akan ada habisnya laksana jumlah yg tak terhingga dari lingkungan hidupnya pelaut sehari harinya…yah di laut itulah, sosok pelaut menghabiskan waktu hari harinya.Coba deh dengar lagu populer yang biasa dilantunkan oleh almarhum Melky Goeslaw mengenai sosok pelaut..?
Balada Pelaut Oleh Ferry Pangahilla

Sapa bilang pelaut mata keranjang
Kapal bastom lapas tali lapas cinta
Sapa bilang pelaut pamba tunangan
Jangan percaya mulut rica-rica
So balayar sampe so ka ujung dunia
Banya doi… baroyal abis parcuma
Dorang bilang pelaut obral cinta
Dompet so kosong baru inga rumah
ULANGANMana jo ngana pe sumpah
Mana jo ngana pe cinta
So samua kita pe punyaNgana
so minta….Kita bale ngana so laengKita bale ngana
so kaweng Cikar kanan…Vaya condios cari laeng

Sudah disimak yah…kira kira tahukan apa maknanya, yah kurang lebihnya memang pelaut pada dasarnya menolak apa yang diperkirakan para khalayak umumnya kalau pelaut itu mata keranjang…Tapi apa memang benar para pelaut yang bekerja dilaut itu selalu mata keranjang? atau doyan mainin cewek? ha ha mungkin teman teman pelaut disekitar saya pasti spontan menjawab ” ah…gak benar tuh masakan selalu pelaut ajah yang punya predikat mata keranjang…”Predikat mata keranjang itu bukan hanya di dominasi oleh pelaut,bagaimana si mata keranjang yang bekerja di darat, di udara bahkan pengangguran sekalipun… Kelakuan mata keranjang nyata bukan hanya milik pelaut kan?Tidak dipungkiri memang yang namanya kebutuhan biologis mutlak dibutuhkan oleh individu semua manusia. Apalagi buat seorang pelaut yang bekerja jauh dari keluarga, istri dan anak anaknya, ditengahsuasana romantisnya riak gelombang ombak pastinya keinginan dan kerinduan untuk bercumbu dan dibelai mesra oleh istri atau pasangannya mendesak desak didalam kalbu ….Sementara jarak kepulangan pelaut untuk berkumpul dengan keluarga nyamasih menunggu dalam bilangan bulan.Memang ada juga sih pelaut yang ambil kesempatan disaat bebas tugasnyauntuk enjoy dengan wanita lain di cafe misalnya. Tapi itu hanya segelintir oknum pelaut…dan ini berpulang kembali pada kepribadianoknum pelaut tersebut bukan?Masih banyak lho pelaut yang benar benar bekerja untuk keluarga, istri dan anak anak nya …Terutama dari niat pertama nya mereka berkeinginan menjadi pelaut pastinya mereka sudah membekali dirinya dengan keimanan yang kuatuntuk tidak melakukan pelanggaran norma norma agama.Banyaklah kehidupan keluarga pelaut yang bahagia dan terpenuhinya finansial keluarga mereka.Nah..apakah masih beranggapan hanya pelaut saja yang bermata keranjang??? Sekali lagi tidak!!! Siapapun bisa bermata keranjang,jikalau iman mereka tidak kuat dalam menghadapi godaan godaan. Atau mereka yang tidak pernah merasa puas dan bersyukur akan karunia rizkidan kebesaran Ilahi yang selalu melimpahkan keselamatan kepada kita.Jadikanlah kelurga kita sebagai no.1 dalam hidup kita dan selaluvhadirkan TUHAN dalam hati kita, niscaya godaan-godaan yang datang menghampiri kita bisa kita singkirkan dan kita abaikan ..Aminnn.

Selasa, 11 Maret 2014

Mungkinkah akan ada keindahan di balik kesabaran..???

Hmmmmm...lama nda nulis di blog ini..kangeenn pengen bkin curhatan lagi..hehehe
curhatkuu....
tak mudah menjalani hubungan seperti ini yg dibatasi oleh jarak dan waktu andaikan bisavku minta hilangkan jarak dan waktu tpi itu suatu mimpi yg tdk akan mungkin trjadi smpai kapan pun..tpi di sisi lain ku mengenal arti kesetiaan yg sesunggunya itu dari jarak dan waktu..hmmm
hari ini kuingin berbagi meski hanya lewat blog ini ,seperti hari hari kemarin yg tidak ku sadari air mata ini menetes dgn sendirinya..mungkin kah karena ku rindu dgn seseorng yg ada jauh di sana...?? Tak pernah sedetik pun kau hilang dari ingatanku mungkinkah krn ku trlalu sayang atw apalah.......????

Sungguh ku ingin berteriak agar kau tau di sana saat ini ku benar benar rindu...smpai kpankah ini...?? Hanya waktu yg akan bisa menjawabnya
dalam setiap sujud & doaku ku selalu meminta kelak nanti kau akan menjadi imamku yg bertanggung jawab trhadap keluarga..Aminnnn
Dan tak lupa pula ku selalu meminta jadikanlah aku wanita yg tegar ,sabar dan ikhlas dalam menghdapi setiap masalah..ku yakin masalah yg datang itu adalah bagian dari takdirku untuk hidup di dunia ini..

Banyak hal yang aku dapatkan krn dya ku tahu rasa sakit & rasa bahagia yg sesunggunya..karena dya ku belajar menerima segalanya baik itu susah..senang pkoknya smwxa satu hal yg paling menantang itu masalah" KOMUNIKASI" tpi itu tak membuatku menyerah dengan semua ini...krn ku harus mengerti akan profesi itu.

Hhmmmmm benar-benar butuh extra kesabaran menghdapi ini semua..tak banyak yg aku cerita ,Diam akan lebih baik,Tuhan tak pernah tidur dya akan lebih tauyg sesunggunya...ku hanya berharap ada sebuah keindahan di balik kesabaran itu..Amiinnn